Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Sahabat dan ikhwan sekalian
Alhamdulillah, hari ini bisa posting artikel lagi.
Menurut saya, artikel ini penting karena sebelumnya sudah beberapa printer MP 258 dengan error E08 yang belum berhasil saya reset karena tidak tampilnya angka 0 pada service mode.
Dari beberapa blog yang saya kunjungi yang membahas masalah error E08 pada printer MP258 ini pun belum ada yang memberikan solusi bagaimana cara mereset printer Canon MP 258 yang pada Service Mode tidak muncul angka 0 (Nol) meskipun banyak pengunjung blog yang menanyakan hal ini.
Nah dari pengalaman pagi tadi, ternyata untuk mengatasinya sangat sederhana.
Penyebab dari tidak tampilnya angka 0 pada service mode karena ada "masalah lain" pada printer. Kasus yang saya tangani pagi tadi masalahnya pada Cardtridge.
Setelah saya mengganti cardtridge alhamdulillah berhasil. Angka 0 muncul pada Service Mode dan program Resetter berjalan dengan lancar.
Cardtridge yang digunakan untuk mengganti tidak mesti yang baru. saya menggunakan cardtridge yang sudah terpakai dari printer lain dengan tipe yang sama, dan setelah selesai direset cardtridge yang diganti tadi bisa dipasang kembali pada printer.
Adapun cara mereset error E08 atau E07 pada printer MP258 bisa dilihat pada blog Bang Eko disini
Semoga bermanfaat.
Wassalam.